- Ketentuan :
- Pendaftaran jalur Undangan S1/D4 disediakan untuk calon mahasiswa baru lulusan Freshgraduate, Lulusan Tahun 2024 dari SMA/SMK/MA/Sederajat;
- Sasaran sekolah yang dituju adalah sekolah yang memberikan kontribusi jumlah siswa yang masuk ke Umsida kurang dari 10 (Sepuluh) siswa berdasarkan data tahun 2023.
- Program Studi yang ditawarkan :
S1 Fisioterapi, S1 Pendidikan IPA, S1 Perbankan Syariah, S1 Pendidikan Guru MI, S1 Teknologi Pangan, S1 Pendidikan Guru PAUD, S1 Pendidikan Teknologi Informasi.
- Program studi yang ditawarkan selain nomor 3 dibatasi maksimal 3 (tiga) siswa dalam 1(satu) sekolah.
- Calon mahasiswa baru Jalur Undangan yang memilih program studi di Fakultas Ilmu Kesehatan harus memenuhi persyarakat: tinggi badan minimal 145 cm dan tinggi badan minimal 150 cm, tidak buta warna, dan tidak cacat yang mengganggu proses belajar dilengkapi dengan surat keterangan sehat dari dokter. Selanjutnya calon mahasiswa baru mengikuti UTBK secara online dan tes wawancara.
- Calon mahasiswa baru Jalur Undangan yang dinyatakan diterima wajib melakukan herregistrasi sesuai dengan jadwal yang ditentukan;
- Pendaftaran Jalur Undangan Jenjang S1/D4 dibuka pada gelombang 1.
- Alur Pendaftaran:
- Membuat akun pendaftaran online melalui website umsida.ac.id dan memilih jalur undangan jenjang Sarjana;
- Membayar biaya pendaftaran;
- Mengisi formulir pendaftaran online secara lengkap dan benar;
Berkas yang harus dilampirkan :
Bagi yang belum lulus
a). Scan berkas khusus jalur undangan yang diperoleh dari guru BK/Sekolah (PDF)
Mengupload berkas persyaratan pada nomor a) di laman akun pendaftaran.